Media Cetak
Haloow, sekarang kita mau membagi beberapa info singkat mengenai media cetak nih! yups.. selain membahas tentang media cetak, kita juga akan membahas beberapa info menarik seputar bidang komunikasi massa ke kalian! So, jangan terus cek updatean blog kita yaa..
Rangkuman Singkat Media Cetak
Teman-teman tentunya sudah tau media cetak itu apa, tapi untuk lebih jelas lagi media cetak merupakan
sebuah media yang terdiri dari lembaran halaman yang dapat dipegang berisi
gambar dan tulisan. Kalau menurut Ardianto (dalam Fuad Abbas 2013) Media cetak adalah suatu
dokumen atas segala hal yang dikatakan orang lain dan rekaman peristiwa yang
ditangkap oleh jurnalis dan diubah dalam bentuk kata-kata, gambar, foto, dan
sebagainya. Koran dan majalah merupakan salah satu contoh media cetak.
Tau kah kalian kalau koran atau surat kabar pertama di Amerika terbit pada tahun 1690 yang dibuat oleh Benjamin Haris dan berisi tentang perselingkuhan raja dengan istri anaknya, hal ini menyebabkan surat kabar tersebut ditutup dan koran-koran berikutnya harus memiliki surat izin dari kerajaan apabila ingin menerbitkan surat kabar. Setelah itu banyak orang yang berusaha menerbitkan berbagai surat kabar dan yang akhirnya dapat terus bertahan adalah surat kabar bernama Pennsylvania Gazette.
surat kabar ini mengawali desain surat kabar yang memiliki headline, layout yang rapih dan teks yang dapat terbaca dengan mudah.
Di Indonesia sendiri surat kabar sudah mulai dibuat dari pertengahan abad ke 18 yang diterbitkan oleh Belanda menggunakan bahasa Belanda namun, seiring berjalannya waktu koran-koran di Indonesia mulai dibuat dengan bahasa melayu dan diterbitkan oleh orang-orang Indonesia.
Sayangnya di era modern seperti sekarang minat anak muda terutama generasi Z untuk membaca koran mulai menurun, menurut riset yang telah dilakukan oleh Tirto.id di pulau Jawa dan Bali kepada masyarakat dengan rentang usia 7-21 tahun, hanya sekitar 1,7 persen yang mencari informasi melalui koran sedangkan sisanya 83.6 memilih untuk mendapatkan informasi dari internet. Selain itu Tirto.id juga mengadakan riset tentang minat baca dan hasilnya masyarakat Indonesia memiliki minat baca yang rendah.
Dua hal tersebut menjadi contoh bahwa semakin lama keberadaan koran dan media cetak lainnya semakin terancam nih teman-teman. Redaksi koran pun harus semakin kreatif lagi untuk memunculkan minat masyarakat Indonesia untuk membaca koran agar dapat mempertahankan eksistensi koran tersebut.
Berdasarkan presentasi dari kelompok 1 (media cetak) setelah mereka melakukan wawancara dengan mba Reren yang merupakan seorang redaktur dari koran Radar Jogja , salah satu cara yang Radar Jogja lakukan untuk menjaga eksistensinya adalah dengan membahas topik-topik yang sedang hits dikalangan anak muda dan mengadakan kuis berhadiah.
Namun sayangnya terdapat beberapa media cetak yang memilih untuk berhenti menerbitkan media cetak dan beralih menggunakan website dalam media digital, salah satu contohnya adalah majalah Kawanku, saat ini tim Kawanku mulai menghentikan penerbitan majalah dan beralih menjadi suatu website dan mengganti namanya menjadi cewekbanget yang dapat diakses di situs cewekbanget.grid.id . Alasan beberapa penerbit media cetak beralih ke media digital karena target pembaca mereka adalah remaja dan mayoritas remaja pada era ini merupakan generasi Z yang lebih menyukai segala sesuatu yang instan dan dapat dibaca melalui internet.
Meskipun eksistensi koran mulai menurun di kalangan anak muda, koran masih memiliki penggemar setia terutama dari generasi-generasi sebelum generasi Z yang merasa senang dan telah terbiasa menikmati pagi atau sore hari dengan bersantai sambil membaca koran.
Tau kah kalian kalau koran atau surat kabar pertama di Amerika terbit pada tahun 1690 yang dibuat oleh Benjamin Haris dan berisi tentang perselingkuhan raja dengan istri anaknya, hal ini menyebabkan surat kabar tersebut ditutup dan koran-koran berikutnya harus memiliki surat izin dari kerajaan apabila ingin menerbitkan surat kabar. Setelah itu banyak orang yang berusaha menerbitkan berbagai surat kabar dan yang akhirnya dapat terus bertahan adalah surat kabar bernama Pennsylvania Gazette.
Sumber: http://www.upenn.edu/gazette/buycovers/images/cov_jan35.gif |
surat kabar ini mengawali desain surat kabar yang memiliki headline, layout yang rapih dan teks yang dapat terbaca dengan mudah.
Di Indonesia sendiri surat kabar sudah mulai dibuat dari pertengahan abad ke 18 yang diterbitkan oleh Belanda menggunakan bahasa Belanda namun, seiring berjalannya waktu koran-koran di Indonesia mulai dibuat dengan bahasa melayu dan diterbitkan oleh orang-orang Indonesia.
Sayangnya di era modern seperti sekarang minat anak muda terutama generasi Z untuk membaca koran mulai menurun, menurut riset yang telah dilakukan oleh Tirto.id di pulau Jawa dan Bali kepada masyarakat dengan rentang usia 7-21 tahun, hanya sekitar 1,7 persen yang mencari informasi melalui koran sedangkan sisanya 83.6 memilih untuk mendapatkan informasi dari internet. Selain itu Tirto.id juga mengadakan riset tentang minat baca dan hasilnya masyarakat Indonesia memiliki minat baca yang rendah.
Dua hal tersebut menjadi contoh bahwa semakin lama keberadaan koran dan media cetak lainnya semakin terancam nih teman-teman. Redaksi koran pun harus semakin kreatif lagi untuk memunculkan minat masyarakat Indonesia untuk membaca koran agar dapat mempertahankan eksistensi koran tersebut.
Berdasarkan presentasi dari kelompok 1 (media cetak) setelah mereka melakukan wawancara dengan mba Reren yang merupakan seorang redaktur dari koran Radar Jogja , salah satu cara yang Radar Jogja lakukan untuk menjaga eksistensinya adalah dengan membahas topik-topik yang sedang hits dikalangan anak muda dan mengadakan kuis berhadiah.
Namun sayangnya terdapat beberapa media cetak yang memilih untuk berhenti menerbitkan media cetak dan beralih menggunakan website dalam media digital, salah satu contohnya adalah majalah Kawanku, saat ini tim Kawanku mulai menghentikan penerbitan majalah dan beralih menjadi suatu website dan mengganti namanya menjadi cewekbanget yang dapat diakses di situs cewekbanget.grid.id . Alasan beberapa penerbit media cetak beralih ke media digital karena target pembaca mereka adalah remaja dan mayoritas remaja pada era ini merupakan generasi Z yang lebih menyukai segala sesuatu yang instan dan dapat dibaca melalui internet.
Meskipun eksistensi koran mulai menurun di kalangan anak muda, koran masih memiliki penggemar setia terutama dari generasi-generasi sebelum generasi Z yang merasa senang dan telah terbiasa menikmati pagi atau sore hari dengan bersantai sambil membaca koran.
Nah, walaupun sama-sama media cetak, ternyata masih ada persamaan dan perbedaan perkembangan media cetak di Amerika dengan di Indonesia loh gaes!
Perbedaan:
AMERIKA
1. Media
cetak berupa surat kabar pertama kali diterbitkan di Amerika oleh Benjamin
Haris pada tahun 1690 bernama “Public Occurrences”
2. Sejak
1704-1719 mulai muncul beberapa surat kabar lainnya seperti “the Boston News
Letter” yang berisi berita dari koran-koran di London. Pada era ini surat kabar
yang muncul mengeluarkan pemberitaan yang sangat berhati-hati pada pemerintah.
3. Pada
1721 diterbitkan surat kabar oleh James Franklin yang bernama “The New England
Courant”, surat kabar pertama yang berani memberitakan perdebatan politik di
Boston.
4. Tahun
1722 surat kabar milik James Franklin ditutup pemerintah dengan tuduhan gagal
melindungi daerah tersebut dari bajak laut dan menyebabkan James Franklin di
penjara.
5. Pada
tahun 1729 Benjamin Franklin adik dari James Franklin berhasil mengambil alih
surat kabar “The Pennsylvania Gazzete” yang berhasil menjadi koran terbaik dan
menjadikan Benjamin Franklin sebagai seorang penulis,jurnalis,pengusaha,kepala
kantor pos, ilmuan dan seorang negarawan yang sukses.
INDONESIA
1. Surat
kabar pertama terbit di Indonesia pada tahun 1744, surat kabar tersebut masih
berbahasa Belanda dan berisi tentang kehidupan orang-orang Eropa
2. Pada
tahun 1877 surat kabar berbahasa Melayu mulai terbit di Indonesia yang bernama “Bentara
Melayu”
3. Pada
tahun 1901, surat kabar berbahasa Indonesia mulai diterbitkan oleh Datuk Sutan
Marajo dan adiknya Baharudin Suton Rajo. Surat kabar tersebut bernama “Warta
Berita”.
Persamaan :
1. Surat
kabar pertama yang terbit, hanya berisi berita dari kerjaan maupun pemerintahan
seperti berita pernikahan, Kapal dagang, kematian, dan lain lain.
2. Perkembangan
sejarah surat kabar di Amerika dan Indonesia sama-sama mengalami beberapa
periode dalam mengembangkan media cetak berupa surat kabar.
1. Jelaskan definisi surat kabar?
sebuah media massa yang dicetak dan disusun atau dibentuk
dari kertas buram yang berukuran besar yang isinya memuat tentang
informasi-informasi seputar kehidupan sehari-hari dan informasi sekitar, berita
yang ada didalamnya dicari dan ditulis oleh para jurnalis ataupun wartawan.
2. Jelaskan tujuan surat kabar.
Koran bertujuan untuk memberikan informasi atau berita-berita
terkini jadi isinya lebih menitikberatkan informasi terkini yang ada disekitar
kita.
3. Sebutkan beberapa jenis koran.
jenisnya ada beberapa macam yakni surat kabar harian,
bulanan, tahunan, lalu dibagi lagi menjadi surat kabar harian nasional, daerah
dan lokal.
4. Sebutkan syarat utama yang diperlukan dalam pembuatan surat berita atau koran?
1.
Publisitas atau Publicity yakni berarti informasi di
dalamnya dikhususkan atau diperuntukkan bagi khalayak ramai.
2.
Periodesitas atau Periodicity yaitu keteraturan dalam
masa cetaknya bisa satu hari sekali, satu minggu sekali atau lainnya.
3.
Universalitas atau Universality yaitu Isinya ada banyak
dan terdiri dari berbagai macam, serta berita didalamnya datang dari berbagai
penjuru negeri bahkan dunia.
4.
Aktualitas atau Actuality yakni di dalamnya memuat
informasi terbaru yang ada di lapangan.
5. Apa yang dimaksud dengan Hard News?
Berita penting yang harus disampaikan langsung
ke publik. Berita jenis ini tidak bisa ditunda pemberitaanya karena akan cepat
basi. Kadang penulisan berita macam ini juga disebut breaking news, spot news, atau straight
news.
6. Sebutkan dan jelaskan ciri-ciri Hard News?
1.
Mementingkan
aktualitas. Definisi dari aktual adalah sedang menjadi pembicaraan orang banyak
atau peristiwa yang baru saja terjadi.
2.
Memakai
sistem piramida terbalik dalam penulisan berita. Artikel berbentuk berita ini
memiliki struktur unik, yaitu inti informasi ditulis pada alinea awal (disebut
sebagai "lead”) dan data-data penting menyusul pada alinea-alinea
selanjutnya, lalu penjelasan tambahan, dan diakhiri dengan informasi lain yang
bukan bersifat informasi utama. Inilah yang disebut sebagai piramida terbalik.
3.
Kelengakapan
dari isi beritanya. Lengkapnya sebuah hard
news, bisa dipenuhi apabila pemakaian 5W + 1H sudah diterapkan. 5W+1H
adalah unsur berita dan harus ada. Bayangkan, jika salah satu unsur dari enam
unsur tersebut tidak ada. Pasti berita tersebut sarat akan informasinya
sehingga tidak ada kelengkapan.
4.
Memberi
informasi. Sebagai jendela, agar para pembaca yang tidak tahu menjadi tahu.
5.
Panjang
dari hard news 100-200 kata. Tidak
perlu panjang-panjang karena fungsinya memberi info yang aktual dan memenuhi
unsur 5W+1H.
7. Apa yang dimaksud dengan Soft News?
Berita yang dari segi struktur penulisan relatif
lebih luwes, dan dari segi isi tidak terlalu berat. Soft news umumnya tidak
terlalu lugas, tidak kaku, atau ketat, khususnya dalam soal waktunya.
8. Sebutkan dua bentuk dari Soft News?
News feature dan feature
9. Apa yang dimaksud dengan News Feature?
Penulis akan mencari fakta
agar dapat menarik perhatian pembacanya. Penulis feature akan menyajikan
tentang pengalaman pembaca dengan gaya penulisan dan humor dari pada
mementingkan informasi yang disajikan.
10. Apa yang dimaksud
dengan Feature?
Sejenis tulisan khas yang berbentuk luwes,
tahan waktu, menarik, strukturnya tidak kaku, dan biasanya mengangkat aspek
kemanusiaan. Panjang tulisan feature bervariasi dan boleh ditulis seberapa
panjang pun, sejauh masih menarik.
11. Apa yang dimaksud
dengan Comprehensive News?
Pengertian
comprehensive news adalah laporan berita tentang suatu fakta yang disajikan
secara menyeluruh yang dikaji dari berbagai aspek sehingga bisa ditarisk suatu
kesimpulan / benang merah serta solusinya
12. Apa yang dimaksud
dengan Depth Reporting?
merupakan pelaporan dari
jurnalistik yang bersifat tajam,mendalam, lengkap dan utuh tentang suatu
peristiwa yang fenomenal atau aktual.
13. Apa yang dimaksud
dengan Editorial Writing?
merupakan suatu penyajian
fakta dan opini yang menafsirkan berita-berita yang bersifat penting dan
memengaruhi pendapat yang umum.
14. Apa yang dimaksud
dengan Investigating Reporting?
Jenis berita yang
berisikan hal-hal yang tidak jauh berbeda dengan laporan interpretatif.
Biasanya jenis berita ini lebih memusatkan pada sejumlah masalah. Tetapi dalam
laporan investigatif, para pencari berita (wartawan) harus melakukan
penyelidikan untuk mendapatkan/memperoleh fakta yang tersembunyi demi suatu
tujuan. Jenis berita Investigative Reporting pelaksanaannya sering ilegal atau
tidak etis.
15. Sebutkan unsur-unsur dalam pembuatan berita
Unsur menarik, aktual,
penting dan faktual
16. Jelaskan mengenai unsur menarik
unsur pembuatan berita yang membuat rasa ingin tahu, dan
membuat masyarakat menjadi tertarik untuk menyimak isi dari suatu berita
tersebut. Dengan adanya peristiwa peristiwa yang menarik maka akan dapat
membuat masyarakat terhibur.
17. Jelaskan mengenai unsur aktual
Dalam unsur pembuatan berita actual ini banyak mengandung
unsur yang terbaru, terkini dan sedang terjadi ataupun yang belum lama terjadi.
18. Jelaskan mengenai unsur penting
Dalam jenis unsure penting ini terdapat hal dalam berita
dinilai penting. Tokoh tokoh yang terlibat dalam pemberitaan berita ini
merupakan tokoh penting dan telah diakui oleh masyarakat.
19. Jelaskan mengenai unsur faktual
Dalam unsur pembuatan berita faktual ini, akan mengulas
suatu kejadian benar-benar dan merupakan suatu kenyataan, bukan merupakan
rekayasa. Fakta yang ada dalam sebuah berita tersebut muncul dan diperoleh dari
sebuah kejadian-kejadian yang nyata, sebuah pernyataan ataupun suatu pendapat.
20. Jelaskan mengenai Interpretative Report?
jenis berita Interpretative report menyajikan lebih dari
sekedar straight news ataupun Depth
news. Berita Interpretative lebih bertujuan kepada isu-isu, peristiwa-peristiwa
dan masalah yang kontroversial. tetapi, fokus laporan jenis berita ini membahas
mengenai fakta-fakta yang terbukti dan bukan suatu opini.
Sumber:
Dominick, R. Joseph. 2002. The Dynamics of Mass Communication. New York San Francisco: McGraw-Hill Higher Education.
Gual, Yoseph Andreas. 13 Juni 2017. Sejarah Awal Perkembangan Media Cetak di Eropa dan Amerika Serikat. Diakses dari http://repository.unwira.ac.id/1200/1/SEJARAH_AWAL_PERKEMBANGAN_MEDIA_CETAK.PDF pada tanggal 22 Februari 2018.
Kurniawan, M. (2009). Jogja Post dan TV. II-7 –
II-10. Diakses dari http://e-journal.uajy.ac.id/2972/3/2TA11628.pdf pada tanggal 22 Februari 2018.
Abbas, Fuad. (2013). PERAN MEDIA MASSA CETAK (KORAN)
DALAM MENINGKATKAN PARIWISATA DANAU DUA RASA (LABUAN CERMIN), BERAU. 1 (4),
91-105. Diakses dari http://ejournal.ilkom.fisip-unmul.ac.id/site/wp-content/uploads/2013/11/Jurnal%200902055122%20(11-14-13-01-10-56).pdf
pada 22 Februari 2018.
Pengertian Berita – Jenis, Unsur-Unsur, Syarat & Contohnya Lengkap.(2017). Diakses pada 22 Februari 2018, dari http://www.ayoksinau.com/pengertian-berita/
Pengertian Komperhensif dan Contohnya. (2017). Diakses pada 22
Februari 2018, dari http://www.pengertianmenurutparaahli.net/pengertian-komprehensif-dan-contohnya/
“Koran” Pengertian & ( Tujuan – Fungsi – Manfaat – Jenis – Syarat – Contoh ).(2017). Diakses pada 22 Februari 2018, dari http://www.dosenpendidikan.com/koran-pengertian-tujuan-fungsi-manfaat-jenis-syarat-contoh/
Presentasi Kelompok 1 "Adanya Generasi Z Menjadi Ancaman Bagi Surat Kabar"
Sumber Gambar : https://www.google.co.id/search?biw=1366&bih=662&tbm=isch&sa=1&ei=PtuSWqqMHo-8vwTc9ZKwAg&q=newspaper&oq=news&gs_l=psy-ab.3.0.0i67k1j0l9.20811.29204.0.32064.25.15.3.1.1.0.525.1766.0j6j1j5-1.10.0....0...1c.1.64.psy-ab..11.12.1808.0...198.MaMr19tGixo#imgrc=EnwyHUo-SGcjOM:
Sumber Gambar : https://www.google.co.id/search?biw=1366&bih=662&tbm=isch&sa=1&ei=PtuSWqqMHo-8vwTc9ZKwAg&q=newspaper&oq=news&gs_l=psy-ab.3.0.0i67k1j0l9.20811.29204.0.32064.25.15.3.1.1.0.525.1766.0j6j1j5-1.10.0....0...1c.1.64.psy-ab..11.12.1808.0...198.MaMr19tGixo#imgrc=EnwyHUo-SGcjOM:
Artikel ini sangat membantu dalam meambah pengetahuan dan mengerjakan tugas
BalasHapus